Kawal Ketat Pemulasaran Jenazah Peltu Herman Suardi bersama Tim Satgas Covid-19




[Lampung Utara, Sungkai Tengah]

Kegiatan Koramil 412-06/SU Babinsa Peltu Herman Suardi dan team Satgas Covid 19 Kecamatan Sungkai Tengah Kab.Lampung utara  melakukan  kegiatan pemakaman terhadap salah satu warga Desa Batu Nangkop Kec Sungkai Tengah Kab Lampung utara yang meninggal dunia terkonfirmasi positif Covid 19 Sabtu, 21/08/2021.


Identitas Warga yang meninggal dunia atasnama Suprehaten binti Jumali, Umur 43 Thn, Agama Islam, Pekerjaan: IRT, Alamat Dusun 2A Karang Merantani Desa Batu Nangkop Kec  Sungkai Tengah Kab Lampung Utara.


Riwayat singkat Yang bersangkutan mempunyai sakit asma dan sudah mengalami sakit sesak nafas dan pada hari minggu tanggal 8 Agustus 2021 korban di bawa oleh keluarga ke RS Handayani Kotabumi Kab Lampung Utara. Dan di swab Positif covid 19 Dan pada hari Sabtu tanggal 21 Agustus 2021 sekira pukul 17.30 wib dinyatakan meninggal dunia , pasien meninggal dunia Suspek Covid- 19.


Pemulasaran Lokasi pemakaman Di Pemakaman umum Dusun 2A Karang Merantani Desa Batu Nangkop Kec Sungkai Tengah kab Lampung utara. Kegiatan pemakaman di lakukan oleh  Satgas Covid 19 Kabupaten, dengan mengikuti protokol kesehatan.


Tindakan Babinsa Peltu Herman Suardi Berkoordinasi Dengan Satgas Covid 19 Tingkat Desa dan Kecamatan, Menghimbau Warga agar tetap memperhatikan dan menerapkan Protokol kesehatan pada saat menghadiri pemakaman/ bertakziah, 


Koordinasi dengan Puskesmas Batu Nangkop dan Perangkat desa , terkait pendataan / Tracker perjalanan maupun Kontak Erat dengan Korban, serta Kegiatan pemakaman dilakukan pengawalan ketat  dari Gugus tugas Kabupaten Lampung Utara.  TNI 2 Personil, Polri 2 Personil, Pol PP 3 Personil, BPBD 4 Personil, PMI 2 Personil, Dinkes 1 Personil, Gugus Tugas Kecamatan Sungkai Tengah, Gugus Tugas Desa Batu Nangkop#red.


 

Post a Comment

Previous Post Next Post