[Lampung Utara, Abung Tengah].
Gunung Besar, 8 September 2021. Danramil 412-07/ABB Kapten Inf Ali Sutato menghadiri undangan Pengambilan sumpah Ketua dan Anggota BPD (Badan Permusyawaratan Desa) di Aula Kecamatan Abung Tengah. Pengambilan sumpah BPD dilaksanakan dengan penuh Hikmat dan tertib dipimpin langsung Camat Abung Tengah Bp Kasim, SE serta didampingi oleh Ketua KUA Abung Tengah.
Camat Abung Tengah Bp. Kasim, SE dalam sambutannya mengatakan sebagai anggota BPD yg baru harus segera menyesuaikan dan bersinegritas bersama Kepala Desa untuk memberi masukan ataupun usulan aspirasi dari masyarakat sehingga bisa di usulkan dalam Musrenbangdes. Seta memonitoring kegiatan yg dilaksanakan oleh kepala Desa.
Dalam kesempatan itu pula Danramil menghimbau para Kepala Desa serta anggota BPD yang baru utk bersama-sama mengajak masyarakat yang belum melaksanakan vaksin agar bisa nantinya divaksin oleh Tim Nakes dari Puskesmas yang berkolaborasi dgn TNI dalam hal ini Koramil 412-07/ABB.
Penyumpahan anggota BPD yg disumpah ada 6 Desa diantaranya sebagai berikut Desa Subik, Desa Gunung Gijul, Desa Sribandung, Desa Gunung Sadar, Pekurun Selatan, Desa Pekurun Barat Kecamatan Abung Tengah.
Hadir dalam penyumpahan tersebut Kapolsek Abung Tengah yang diwakili IPDA Juariansyah, Kepala Puskesmas, Kepala KUA, serta para Kades sekecamatan Abung Tengah.#(red).