Tuba Barat- Aparat TNI Koramil 412-01/TBT Kodim 0412/Lampung Utara Serka Maulana Utama turut aktif berpartisipasi dalam peringatan HSN (Hari Santri Nasional) ke 10 tahun yang diselenggarakan di Tiyuh Kibang Budi Jaya, Kec. Lambu Kibang, Kab. Tulang Bawang Barat. Rabu, 22/10/2025 pagi.
Peringatan HSN ini menjadi momentum penting sinergi lintas sektoral bersama tokoh agama dan para santri, baik di tingkat desa, kecamatan, kabupaten dan seluruh elemen organisasi keagamaan yang ada di wilayah Tubaba.
Babinsa Serka Maulana Utama yang mewakili Danramil, sebagai bagian dari dukungan penuh TNI terhadap kegiatan keagamaan serta untuk mempererat hubungan emosional antara TNI dengan masyarakat luas, khususnya komunitas ulama dan santri, yang menjadi pilar penting dalam pembinaan umat Islam di wilayah setempat.
Peringatan HSN pada tanggal 22 Oktober setiap tahunnya memiliki makna yang sangat mendalam. Hari ini genap 10 tahun setelah ditetapkan 2015 silam, sebagai Hari Santri Nasional, untuk mengenang & menghormati perjuangan dan pengorbanan para syuhada yang telah gugur di medan juang disetiap daerah.
Resolusi Jihad tersebut merupakan momen bersejarah yang menjadi tonggak perjuangan para syuhada yang turut mempelopori dan mempertahankan kemerdekaan RI dari ancaman penjajah. Oleh karena itu, peringatan ini tidak hanya sebagai bentuk penghormatan semata, melainkan sebagai pengingat peristiwa penting peran ulama dan santri dalam menjaga marwah kedaulatan dan keutuhan bangsa Indonesia.
Kehadiran Babinsa Serka Maulana Utama di tengah acara ini tidak hanya memperlihatkan peran aktif TNI dalam menjaga keamanan nasional, tetapi juga sebagai wujud nyata sinergi lintas agama, antara aparat keamanan dengan Toga, Toma dan organisasi keagamaan lainnya.
Sinergi ini menjadi fondasi kuat untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, sekaligus mendukung penguatan nilai-nilai keagamaan agar tatap tumbuh di tengah lingkup sosial kemasyarakatan.
Kegiatan Apel Hari Santri Nasional di Tiyuh Kibang Budi Jaya di Kecamatan Lambu Kibang ini berlangsung dengan suasana penuh khidmat dan semangat kebersamaan.
Momentum ini menjadi ajang untuk terus memperkuat komitmen dalam membangun inti kekuatan TNI bersama Rakyat semakin kuat. khususnya dalam mendukung kegiatan keagamaan yg menjadi landasan Akhlakul Karimah dalam kehidupan sosial masyarakat.
Dengan peringatan HSN yang khidmat ini, diharapkan peran santri dan ulam dalam membangun bangsa dan negara semakin kuat, demi kemajuan dan kesejahteraan bersama. "Pungkasnya".
Tampak hadir, dalam memperingati Hari Santri Nasional. Danramil 412-01/TBT yang diwakili Serka Maulana Utama, Kapolsek Lambu Kibang, Iptu Kasyonon, S.I.P., Sekretaris Camat (Sekcam) M. Zaein, Ketua Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Lambu Kibang, Bapak Sutomo, Ketua Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor (PAC GP Ansor) Lambu Kibang, Misno Andika, para santriawan/i dan masyarakat.#red




